Judul: A List of Cages
Pengarang: Robin Roe
Tebal: 372 hlm
Cetakan: 1, Januari 2018
Penerbit: Spring
Kategori: Fiksi, remaja, bullying
|
Siapa yang menyangka bahwa persahabatan bisa bertahan begitu lama bahkan bila itu sudah bertahun-tahun lamanya.
Julian adalah anak yang istimewa, namun hidup seperti membuatnya terkukung dalam penjara dan membuatnya tidak bisa hidup seperti anak SMA seumurannya. Julian adalah penderita disleksia, ketidakmampuan untuk membaca dengan lancar. Ia sudah mengalami hal itu sejak di sekolah dasar. Bahkan di kelas lima ia pernah mengikuti kelas khusus untuk perbaikan membaca. Di kelas membaca itu setiap anak memiliki tutor yang akan membantu mereka belajar.
Di kelas baca itulah Julian dan Adam bertemu. Adam adalah cowok aktif dan periang yang juga merupakan salah satu tutor disana. Saat itu Adam sudah SMA tapi ia sangat baik terhadap Julian. Sifat Adam yang sangat bertolak belakang dengan Julian rupanya mampu membuat Julian lebih terbuka tentang kehidupan dan kesulitan yang ia alami.
Pertemanan mereka bisa dibilang timbul tenggelam. Adam dan Julian sempat tidak bertemu dalam waktu cukup lama pasca kepindahan Julian ketika ia akhirnya diadopsi oleh pamannya. Mereka baru bertemu kembali saat Adam menjadi asisten di sekolah Julian. Barulah ia tahu bahwa Julian masihlah anak laki-laki penyuka buku-buku bergambar yang dulu ia kenal..
Jika dilihat dari tampak luar Julian tidak lebih dari anak-anak fresman (sebutan untuk siswa tingkat pertama SMA di US) pada umumnya. Tapi sebenarnya Julian menyimpan sesuatu dalam kemurungan hari-harinya. Dr. Whitlock-psikolog di sekolah Julian dan Adam menilai ketertinggalan Julian di sekolah adalah karena masalah umum yang biasa di hadapi remaja. Apalagi Julian pernah punya masalah diseleksia, yang ternyata masih ia alami hingga masuk SMA.
Maka untuk membantu kondisi Julian, ia dipertemukan lagi dengan Adam. Mau tidak mau Adam jadi terlibat dalam kehidupan Julian saat ini. Tidak hanya itu ia semakin terseret dalam permasalahan yang selama ini disembunyikan oleh Julian.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Appeciate with my pleasure.
~ VS